Powered By Blogger

Welcome

Assalamualaikum wr wb

Kata pertama yang saya ucapkan adalah "Welkom" Selamat Datang di Antillez Blog. Semoga kalian menikmati isi yang ada di Blog saya.

Sabtu, 31 Desember 2011

Mengenal Miroslav Klose Lebih Dekat

Cuma mau share sedikit nih tentang pemain sepakbola kesukaan gue sejak PD 2006 soalnya waktu PD 2002 umur gue masih 6 tahun jadi belum ngerti bola

 

Nama Lengkap : Miroslav Josef Klose
DOB : Opole, Polandia 9 Juni 1978
Position : Striker


Background



Klose kecil lahir di kota Silesian City of Opole, Polandia. Memang benar pepatah mengatakan buah yang jatuh tidak jauh dari pohonnya, kedua orangtua Miro (panggilan akrab Klose) merupakan orang-orang yang aktif dalam olahraga. Ibu nya, Barbara Jez, merupakan atlit nasional Bola Tangan Polandia. Ayah nya Josef Klose merupakan pemain bola professional di Polandia, Odra Opole. Tidak lama Miro lahir, mereka pindah ke Prancis dikarenakan ayah Miro ditransfer ke AJ Auxerre.
Pada Tahun 1985 Miro dan ibunya ikut ayahnya pindah ke Kusel sebuah kota kecil di provinsi Rhineland-Palatinate, Jerman. Ayah Miro, Josef Klose adalah kebangsaan Jerman.
 
Karir Klub Sepakbola

1987-1998;SG Blaubach-Diedelkopf

Miro kecil belajar sepakbola di sebuah klub divisi tujuh Jerman SG Blaubach-Diedelkopf, sambil mendalami sepak bola, Miro magang sebagai tukang kayu.

1998-1999; FC Homburg

Miro berada di klub ini hanya satu musim, dengan prestasi yang cukup bagus sebagai pemula. Miro tampil 20 kali dengan torehan 11 gol.

1999-2004; FC Kaiserslautern


Pertama kali Miro masuk ke dalam tim ini, Miro masuk kedalam tim reserve, setelah setahun Miro di tim reserve, Miro pun bergabung ke tim utama. Di tim utama, Miro tampil 120 kali dengan torehan 44 gol.

2004-2007; Werder Bremen


Pada tanggal 2 Maret 2004, Miro menanda tangani 4 tahun kontrak dengan Werder Bremen dengan nilai transfer sebesar lima juta euro. Miro memulai debut liga pada tanggal 6 Agustus 2004, dan pada tanggal 29 Agustus 2004, Miro mencetak gol pertama nya untuk Werder Bremen. Miro yang pada waktu itu usia nya 26 tahun, dia tampil cukup mengesankan di Werder Bremen, dengan torehan 53 gol, dari 89 penampilan, sehingga pada tahun 2006 Miro membawa Werder Bremen menjuarai DFB-Ligapokal yang pertama kalinya, dan menjadi top scorer di bundesliga pada season 2005-2006

2007-2011; Bayern Munich


Pada tanggal 26 Juni 2007, Klose menanda-tangani kontrak selama 4 tahun di Bayern Munich. Miro pertama kali tampil untuk Munchen saat melawan klub terdahulunya Werder Bremen, dengan kemenangan 4-1 untuk Munich di ronde pertama DFB-Ligapokal. Debut Miro pertama kali di Bundesliga saat bermain bersama Bayern Munich saat melawan Hansa Rostock pada tanggal 11 Agustus 2007. Miro mencetak dua gol, dan Luca Toni mencetak gol ke-3, dan skor berakhir 3-0. Miro meraih Hat-trick perdana nya untuk Bayern Munich saat melawan Energie Cottbus dengan skor akhir 5-0.
Pada tanggal 6 Juni 2011, kontrak Miro berakhir dengan kesepakatan akhir tidak ada perpanjangan kontrak, sehingga Miro pindah ke SS Lazio dengan status Bebas transfer.

2011- n/a; SS Lazio



Miro menanda tangani kontrak dua tahun di Lazio pada tangga 9 Juni 2011. Lazio adalah klub pertamanya diluar jerman. Miro transfer dari Bayern Munich ke Lazio dengan status bebas transfer, dan kini di lazio ia ber nomor punggung 25.
 
Karir Internasional

Konsistensi Miro sebagai mesin pencetak gol di bundesliga perdana nya menarik perhatian banyak orang. Pada Januari 2001, Pelatih timnas Polandia, Jerzy Engel, memanggil Miro untuk bermain di timnas Polandia, tetapi Miro menolak ajakan Engel, dia lebih memilih kebangsaan Jerman yang dimiliki ayah nya Josef Klose. Debut pertama nya di timnas Jerman pada tangga 24 Maret 2001 saat Jerman melawan Albania. Miro masuk ke pertandingan sebagai super-sub, sehingga Jerman memenangkan pertandingan tersebut berkat gol dari Miro dengan seling waktu dua menit dari Miro masuk ke pertandingan.

Piala Dunia 2002



Miro mulai ikut kompetisi internasional pada Piala Dunia 2002 di Korea-Jepang, dengan prestasi membawa Jerman menjadi Runner-Up. Dengan 17 penampilan, Klose menorehkan gol sebanyak 12 gol, 5 diantara nya merupakan gol dari sundulan kepalanya dan Hat-Trick nya saat melawan Saudi Arabia sehingga dia meraih sepatu perak, dengan posisi ke dua Top Scorer dibawah Rivaldo. Yang menjadi ciri khas Miro adalah selebrasi gol Miro yang melakukan Salto kedepan.

Piala Dunia 2006



Miro bermain pada pertandingan pembukaan melawan Costa Rica, bersamaan dengan ulang tahun nya yang ke 28, Miro merobek jala gawang Costa Rica dua kali, pada menit 17' dan 61', yang pada akhirnya skor berakhir 4-2 untuk Jerman. Selama turnamen Miro mencetak 14 gol dari 7 pertandingan. Miro adalah orang Jerman pertama sejak Gerd Müller yang pada tahun 1970 menjadi Top-Scorer pada piala dunia, (Pada waktu itu Gerd Müller mewakili tim Jerman Barat.

Piala Dunia 2010



Piala Dunia pada tahun ini merupakan Piala Dunia ke-3 yang sukses untuk Miro, Miro meraih gol perdananya di Piala Dunia ini pada saat melawan Australia, yang berakhir dengan skor 4-0. Saat melawan Serbia, Miro dikeluarkan dari lapangan dikarenakan kartu kuning ke-2, pertandingan tersebut berakhir dengan skor 1-0 untuk Serbia.
Miro menjadi pembuka Gol pada saat melawan Inggris, gol tersebut menjadi gol ke 50 dari 99 kali bermain di kancah internasional.
Miro menambah rekor gol internasional nya 2 kali saat melawan argentina yang berakhir dengan skor 4-0 untuk jerman, sekaligus menjadi penampilan nya yang ke 100 di kancah internasional.
Di babak semifinal Jerman kalah dengan skor 1-0 dari Spanyol, di pertandingan ini pula Miro mengalami cedera, sehingga ia tidak dapat tampil dalam perebutan Juara ke-3 melawan Uruguay.
 
Miro's Achievment

DFB-LIGAPOKAL
(2006),(2007)

Bundesliga Winner
(2007-2008),(2009-2010)

DFB-POKAL
(2008),(2010)

DFB-Supercup
(2010)

FIFA WORLD CUP RUNNER-UP
(2002)

FIFA WORLD CUP THIRD PLACE
(2006),(2010)

BUNDESLIGA TOP GOAL SCORER
(2006; 25 Goals)

German Footballer of The Year
(2006)

FIFA WORLD CUP SILVER SHOE
(2002)

FIFA WORLD CUP GOLDEN SHOE
(2006)
 
Kisah Asmara Miro


Miro dan istrinya Sylwia pertama bertemu di FCK Fanshop di Kaiserslautern,klub Miro sebelum Werder Bremen, dimana Sylwia bekerja disana. Sylwia Purschke akhirnya berhenti dari pekerjaannya saat itu karena tidak tahan terhadap publikasi diri dan hubungannya dengan Miro dan terlalu banyak fans yang datang untuk bertanya kepadanya. Sebelum menjalin hubungan dengan Sylwia, Miro pernah menjalin hubungan kekasih dengan Juliette Thiel. Miro dan Sylwia akhirnya dianugerahi anak kembar Luan dan Noah pada 30 Januari 2005.
 
Miro dalam Video Klip
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar